Selasa, 07 Februari 2012

Tour de Singkarak 2012 Dimulai dari Sawahlunto

Tour de Singkarak series by singkarak-traveler.blogspot.com


foto


TEMPO.CO, Padang - Kota Sawahlunto dipastikan menjadi titik start lomba balap sepeda internasional Tour de Singkarak 2012 yang akan digelar di Sumatera Barat pada 4 Juni-10 Juni. Dalam tiga kali penyelenggaraan Tour de Singkarak sebelumnya, titik start selalu dimulai dari Padang. Namun, tahun ini, Padang menjadi titik finis Tour de Singkarak.

Wali Kota Sawahlunto Amran Nur menyambut gembira terpilihnya Sawahlunto sebagai tuan rumah dalam pembukaan Tour de Singkarak. Menurutnya, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sapta Nirwandar menunjuk Sawahlunto sebagai tuan rumah karena Sawahlunto dianggap paling siap berpartisipasi dalam penyelenggaraan Tour de Singkarak.

“Kami siap menerima 500 tamu yang akan datang dalam Tour de Singkarak. Hotel di Sawahlunto juga sudah bertambah dan cukup untuk menampung peserta Tour de Singkarak,” kata Amran Nur, Sabtu, 21 Januari 2012.

Ia mengatakan akan mempersiapkan sejumlah tempat wisata kota tambang di Sawahlunto untuk menyambut peserta Tour de Singkarak. Apalagi Sawahlunto juga sudah ditetapkan menjadi salah satu kota tua terbaik di Indonesia.

“Rencana kami, begitu sampai di Padang, peserta Tour de Singkarak kami bawa ke Padang Panjang, dan dari Padang Panjang mereka akan naik kereta api lokomotif uap Mak Itam ke Sawahlunto yang menyusuri tepian Danau Singkarak. Itu perjalanan yang amat menarik,” kata Amran Nur.

Kereta api uap Mak Itam adalah ikon pariwisata Sawahlunto. Pada Tour de Singkarak sebelumnya, Mak Itam hanya membawa pembalap dan sepedanya pada jalur pendek dari Kota Sawahlunto ke Muaro Kalaban.

Tour de Singkarak 2012 akan diikuti 25 tim, terdiri atas 15 tim luar negeri dan 10 tim dalam negeri. Tujuh etape akan dilombakan di balapan yang akan melewati 14 kabupaten dan kota di Sumatera Barat itu.

Kabupaten Sijunjung dan Pesisir Selatan menjadi dua kabupaten baru yang masuk rute Tour de Singkarak, sehingga total rute yang akan ditempuh pembalap adalah 800 kilometer. Total hadiah Tour de Singkarak tahun ini naik menjadi Rp 1 miliar, dibandingkan tahun lalu Rp 750 juta

Sumber: foto dan berita dari tempo.co

0 comments:

Posting Komentar