Tour de Singkarak series by singkarak-traveler.blogspot.com
MANINJAU — Saking antusiasnya menyukseskan iven Tour de Singkarak (TdS) yang akan dilaksanakan Juni nanti, Bupati Agam, Indra Catri mencanangkan “Ayo Bersepeda”. Tak tanggung-tanggung pencanangan itu mengundang Wakil Gubernur, Muslim Kasim, Sabtu (21/1).
GEBYARKAN
“Sukses yang diinginkan Pemerintah Kabupaten Agam untuk iven TdS tahun 2012 ini tidak hanya sukses pelaksanaan saja, tapi juga mendorong pembinaan olah raga sepeda di wilayah masing-masing kecamatan se kabupaten Agam. Tidak kalah pentingnya dampak nilai ekonomis bagi masyarakat Agam,” ujar Indra Catri, di sela-sela rangkaian Tour de Maninjau (TdM), Sabtu lalu.
Pembinaan olahraga sepeda disebutkan Indra Catri erat kaitannya budaya hidup sehat. Untuk itu pihaknya meminta koordinator olahraga kecamatan harus meng koordinir cabang olahraga sepeda yang saat ini Sumbar telah mempunyai kalender tetap Tds.
“Adanya Tds dan TdM, akan menjadikan motivasi kita untuk lebih mendorong pengembangan olahraga sepeda di masing-masing kecamatan di Agam,” tutur Indra Catri.
Wagub Sumbar Muslim Kasim dalam sambutanya pada rangkaian kegiatan TdM mengatakan, pelaksanaan TdS harus didukungan dengan pencanangan “Ayo Bersepeda” Kabupaten Agam telah meresponnya dengan baik.
Sementara itu, Ketum KONI Sumbar, Syahrial Bakh tiar yang turut hadir mendampingi Wagub menjelaskan, bersepeda adalah sebuah kegiatan rekreasi atau olahraga, serta merupakan salah satu modal transpor_tasi darat.
Banyak penggemar bersepeda yang melakukan kegiatan tersebut di berbagai macam medan, misalnya bukit-bukit, medan yang terjal maupun hanya sekadar berlomba kecepatan saja. Olahraga bersepeda profesional dinamakan balap sepeda. Ada banyak manfaat bersepeda, yaitu berupa mencegah datangnya beberapa penyakit. (agusmardi)
Sumber: seutuhnya dari hariansinggalang.co.id
JELANG TOUR DE SINGKARAK 2012 : Agam Canangkan “Ayo Bersepeda”
Tanggal 24 January 2012
0 comments:
Posting Komentar